Semifinal Piala AFF Futsal 2016 Thailand vs Malaysia (foto: aseanfootball) |
Hasil Pertandingan Babak Semifinal Piala AFF Futsal 2016 - Timnas Futsal Thailand berhasil melangkah ke babak final turnamen Piala AFF Futsal (AFF Futsal Championship) 2016 setelah di babak semifinal berhasil menyingkirkan Timnas Futsal Malaysia dengan skor 5-3 pada pertandingan yang dilangsungkan di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Jum'at (27/01) malam WIB.
Pada pertandingan tersebut, Thailand yang bermain dihadapan publik sendiri, sempat tertinggal tiga gol terlebih dahulu dari Malaysia melalui gol Saiful Nizam, Khairul Effendi dan Syad Aizad. Skor 3-0 tersebut, bertahan hingga laga di babak pertama berakhir.
Di babak kedua, mampu tampil beringas. Muhammad Osamanmusa berhasil memperkecil ketertinggalan lewat gol cepatnya kala pertandingan babak kedua baru berjalan 15 detik. Disusul oleh gol keduanya di menit 24 dan membuat skor menjadi 2-3.
Satu menit berselang, Thailand yang merupakan juara bertahan pada turnamen ini berhasil menyamakan kedudukan setelah tendangan Sorasak Phonjungreed berhasil menjebol gawang Malaysia.
Berhasil menyamakan kedudukan, membuat tuan rumah Thailand semakin bersemangat. Hingga akhirnya di menit 35 Thailand berhasil membalikan keadaan dan unggul 4-3 lewat gol Jirawat Sornwichian.
Satu menit jelang laga berakhir, Malaysia kembali kebobolan setelah Jirawat Sornwichian berhasil mencetak gol keduanya dipertandingan ini dan menutup pertandingan dengan skor 5-3 untuk kemenangan Thailand.
Semifinal Piala AFF Futsal Piala AFF 2016 Myanmar vs Timor Leste (foto: aseanfootball) |
Lawan yang akan dihadapi Thailand pada pertandingan final adalah Myanmar yang pada pertandingan semifinal lainnya yang digelar ditempat yang sama pada sore hari, berhasil mengalahkan Timor Leste dengan skor 8-3.
Pertandingan final nanti, akan digelar ditempat yang sama, pada Minggu (29/01) malam kick-off pukul 19:00, Sedangkan untuk perebutan tempat ketiga, Malaysia akan berhadapan dengan Timor Leste pada pertandingan yang digelar sore hari.
Jadwal Pertandingan Final Piala AFF Futsal 2016
Minggu, 29 Januari 2017
Venue: Indoor Stadium Huamark, Bangkok
Perebutan tempat ketiga
- MALAYSIA vs TIMOR LESTE
Pukul: 16:30
Final
- THAILAND vs MYANMAR
Pukul: 19:00